pelantikan-dekan-fakultas-dan-direktur-pascasarjana-periode-2023-2025.webp

Pelantikan Dekan Fakultas dan Direktur Pascasarjana Periode 2023-2025

03 Des 2023 - 734 View
Share

Rektor Universitas Medan Area (UMA) Prof. Dr. Dadan Ramdan M.Eng, M.Sc melantik para dekan fakultas dan direktur pascasarjana di lingkungan UMA periode 2023-2025, di Siti Mariani Harahap Convention Hall, Lantai 3 Gedung Perpustakaan Kampus I UMA, Jalan Kolam No.1 Medan Estate, Jumat 01 Desember 2023.

Pelantikan disaksikan langsung oleh Ketua Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim (YPHAS) Drs. M. Erwin Siregar, MBA dan para wakil rektor.

Adapun dekan dan direktur pascasarjana yang dilantik, Dr Eng Supriatno ST, MT sebagai Dekan Fakultas Teknik, Dr Siswa Panjang Hernosa MS sebagai Dekan Fakultas Pertanian, Ahmad Rafiki BBA, MMgt, PhD sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Dr Muhammad Citra Ramadhan SH, MH sebagai Dekan Fakultas Hukum, Dr Walid Musthafa SSos, MIP sebagai Dekan FISIP,  Dr Siti Aisyah SPSi, MPsi, Psikolog sebagai Dekan Fakultas Psikologi, Dr Ferdinand Susilo MSi sebagai Dekan Fakultas Sains dan Teknologi, Dr Muhammad Abrar Parinduri MA sebagai Dekan Fakultas Agama Islam (FAI), dan Prof Dr Ir Retna Astuti Kuswardhani MS sebagai Direktur Pascasarjana.

Dalam kesempatan itu, Rektor UMA juga memberikan piagam penghargaan kepada para dekan periode 2021-2023 yang telah mengakhiri masa jabatañnya dengan hasil kerja yang sukses, yakni Dr. Rahmadsyah S.Kom, M.Kom (Dekan Teknik), Dr. Zulheri Noer, MP (Dekan Pertanian), Dr. Effiati Juliana Hasibuan, M.Si (Dekan ISIPOL), Prof. Hasanuddin PhD (Dekan Psikologi), dan Prof. Dr. Ir. Siti Mardiana M.Si (Dekan Sains dan Teknologi).

Rektor UMA Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc. dalam sambutannya mengatakan, tugas dekan fakultas dan direktur pascasarjana UMA ke depan makin berat dan komplit. Ini mengingat para dekan fakultas dan direktur pascasarjana yang dilantik sudah menandatangani pakta integritas beberapa hari lalu dan menyatakan bersedia melaksanakan poin-poin pakta integritas itu secara bersama-sama.

“Ada tugas utama yang dibebankan yayasan dan universitas,  pertama meningkatkan akreditasi baik program studi maupun institusi. Selain itu, membuka program magister sains sistem dan kecerdasan buatan dan doktor ilmu hukum, “kata rektor.

Sementara itu, Ketua YPHAS Drs. M Erwin Siregar, MBA meminta para dekan dan direktur pascasarjana yang baru dilantik bersama-sama membangun UMA guna meraih UMA yang jaya. Sebab dalam organisasi yang sukses, harus terbangun kebersamaan, kesolidan dan kekompakan.

“Jika kita solid di internal, pihak eksternal yang ingin memecah belah tidak akan bisa masuk. Dan sebaliknya, jika kita tidak solid, pihak eksternal yang ingin memecah belah akan dengan mudah masuk,” ucap Ketua YPHAS.

Ketua YPHAS juga mengingatkan dekan dan direktur yang baru dilantik bijaksana dalam memgambil keputusan.

Diingatkannya, dekan fakultas dan direktur pascsarjana harus mampu merangkul, baik dosen, pegawai maupun mahasiswa. Jika kepemimpinan seperti ini dilakukan akan terjadi perubahan ke arah yang lebih baik.

“Rangkul semua elemen. Jika semua sudah solid dan kompak, baru masuk program kerja, yakni membangun SDM yang merata di semua lini.  Kemudian  membangun karier dosen. Diharapkan pada 2024 setiap prodi melahirkan 4 Lektor Kepala,” tutur Pak Erwin.

 

Baca Juga :

2023pascasarjanadekanpelantikan

© 2024 PDAI - Universitas Medan Area Twitter UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut. Instagram UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut. Youtube UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut.