tim-pusat-kampus-hijau-uma-bersama-ui-greenmetric-lakukan-the-1st-assessment-meeting.webp

Tim Pusat Kampus Hijau UMA Bersama UI GreenMetric Lakukan The 1st Assessment Meeting

10 Agu 2022 - 1147 View
Share

Tim Pusat Kampus Hijau (PKH) Universitas Medan Area (UMA) bersama Tim UI GreenMetric melakukan The 1st Assessment Meeting yang Pelaksanaannya dilakukan secara luring bertempat di Ruang Convention Hall Gedung Rektorat lt 1 Kampus 1, KJum'at (5/8/2022).

Pada kempatan itu, Ketua Tim Pusat Kampus Hijau UMA, Ida Fauziah, S.Si M.Si menyampaikan capaian dan perkembangan kampus UMA dalam mengembangkan kampus yang berkelanjutan, ia juga menyampaikan paparan mengenai update sustainable kampus Universitas Medan Area yang sesuai dengan enam indikator UI GreenMetric dan gambar sarana di kampus UMA. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Tim UI GreenMetric dan assesor Bapak Dr. Nyoman Suwartha, S.T., M.T., M.Agr. dan Ibu Yulia Nurliani Lukito, S.T., M.Des.S.

rektor-uma-bersama-tim-ui-greenmetric.webp

Rektor Universitas Medan Area Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng. M.Sc. menyampaikan ucapan terimakasih kepada tim UI GreenMetric yang telah membimbing UMA untuk mengikuti beberapa hal yang harus dilakukan agar menjadi kampus yang green sesuai dengan keinginan saya selaku Rektor UMA menuju Green Digital University 2033.

Pada kesempatan itu, Rektor UMA berharap bimbingan dan arahan dari apak Dr. Nyoman Suwartha, S.T., M.T., M.Agr. dan Ibu Yulia Nurliani Lukito, S.T., M.Des.S. agar di tahun 2022 ini UMA dapat naik peringkat. Terkait apa-apa yang harus dilakukan UMA, Rektor mengatakan telah mengerahkan semua jajarannya. Dijelaskannya bahwa pada saat ini UMA telah menetapkan beberapa hektar lahan untuk masing-masing fakultas membuat area green, yang juga bisa digunakan untuk seluruh sivitas akademika fakultas masing-masing.

kunjungan-tim-ui-greenmetric-ke-kebun-percobaan.webp

Rektor UMA menambahkan bahwa saat ini UMA berada pada ranking 27 Nasional versi UI Greenmetric. “Ini merupakan prestasi yang harus kita syukuri dan tingkatkan. Pertama kali ikut perankingan UI Greenmetric tahun lalu dari 2017 sampai sekarang, UMA sudah masuk dalam ranking 254 dunia,”ungkapnya.

UI Greenmetric adalah perankingan perguruan tinggi di seluruh dunia untuk berkontribusi agar lingkungan menjadi lebih baik. Dibuat dengan pola rangking agar perguruan tinggi terpacu dalam berkompetisi positif menjaga lingkungan khususnya dari perubahan iklim.

kunjungan-tim-ui-greenmetric-ke-rumah-kupu-kupu.webp

UI GreenMetric World University Rankings memiliki 6 metodologi yang digunakan dalam penilaian yaitu :

1. Setting and Infrastructur
2. Energy and Climate Change
3. Waste
4. Water
5. Transportasi
6. Education and Research

kunjungan-tim-ui-greenmetric-ke-rumah-kompos.webp

Metodologi yang digunakan ini ingin melihat bagaimana upaya suatu perguruan tinggi menjalankan program untuk terwujudkan Green Campus yang tercermin dalam suatu kebijakan dan implementasi.

 

Baca Juga :

assessment-meetingpusat-kampus-hijauui-greenmetricgreenmetrics

© 2024 PDAI - Universitas Medan Area Twitter UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut. Instagram UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut. Youtube UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut.