penandatanganan-mou-dan-moa-universitas-medan-area-dengan-himpsi-sumatera-utara.webp

Penandatanganan MoU dan MoA Universitas Medan Area dengan HIMPSI Sumatera Utara

30 Jan 2022 - 1795 View
Share

Penandatanganan naskah kerjasama Memorandum Of Understanding (MoU) Universitas Medan Area dengan Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Sumatera Utara dan Memorandum of Agreement (MoA) Fakultas Psikologi UMA dengan HIMPSI Sumut dilakukan langsung oleh Rektor Univesitas Medan Area, Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc. dengan Ketua HIMPSI Sumut Ilmiah, M.Si, Psikolog pada Kamis, 27 Januari 2022 di Gedung Rektorat lt 1 Universitas Medan Area, Medan Estate.

mou-uma-dengan-himpsi-sumut.webp

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Rektor Univesitas Medan Area Prof. Dr. Dadan Ramdan, M.Eng., M.Sc. Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Dr. Ir. Hj. Siti Mardiana, M.Si, para Dekan Fakultas, Biro dan Lembaga di Universitas Medan Area, adapun tamu yang hadir dari Ketua HIMPSI Sumut Ilmiah, M.Si, Psikolog beserta delegasi.

Adapun sambutan dari Rektor Universitas Medan Area Prof. Dr. Dadan Ramdan M. Eng., M.Sc. mengatakan “Dengan telah dilaksanakannya MoU dan MoA ini semoga adanya Dosen melaksankan penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan sumberdaya manusia baik dan bagi Mahasiswa juga harus memberikan kontribusi dan melaksanakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka” Hal ini menjadi kekuatan dalam menjalankan kerjasama yang bersinergi dan berkelanjutan tentunya.

fakultas-psikologi-uma-dengan-himpsi-sumut.webp

Adapun alumni kita dari Fakultas Psikologi Universitas Medan Area telah bergabung di Himpunan Psikologi Indonesia Sumatera Utara yang dimana akan banyak lagi alumni-alumni kita ikut dalam organisasi psikologi lainnya terutama di HIMPSI SUMUT.

Sambutannya Ketua HIMPSI Sumut Ilmiah, M.Si, Psikolog menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan dan kesempatan yang diberikan Universitas Medan Area terutama Fakultas Psikologi atas terlaksananya kegiatan MoU dan MoA ini.

mou-dan-moa-uma-dengan-himpsi-sumut.webp

"Saya harap kerjasama ini tidak hanya sebatas tanda tangan akan tetapi harus ada implementasinya dan harus ada agenda kegiatannya, dalam hal ini melaksanakan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka dan juga adanya penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dari kedua belah pihak". ucap Ibu Ilmiah.

 

Baca Juga :

himpsi-sumutmoamerdeka-belajarpenelitianpengabdian-kepada-masyarakatkerjasamamou

© 2024 PDAI - Universitas Medan Area Twitter UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut. Instagram UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut. Youtube UMA | Universitas terbaik menerapkan kampus digital dengan mendukung program kampus merdeka menjadi PTS favorit di sumut.